Berdasarkan kontak langsung Crew JO dengan Assisten Manager Persija (Bung Ferry) langsung dari Stadion Klabat Manado Sulawesi Selatan yang melaporkan secara langsung suasana stadion Klabat yang cukup meriah menyambut Kick Off antara team Manado United (bukan Persma Manado seperti yang diberitakan sebelumnya) dangan Persija Jakarta dalam laga persahabatan yang digelar pada Kamis kemarin, 17 Juni 2010 benar-benar menunjukkan Team Persija Jakarta sebagai magnet bagi masyarakat pecinta sepakbola tanah air.
Masyarakat Manado yang sangat antusias menyaksikan Team Persija bermain di Stadion Klabat melawan Team Manado United yang diperkuat diantaranya oleh Enal, Leo Soputan, Stenli Mamuaya dkk benar-benar disuguhkan hiburan berkelas karena team Persija Jakarta sendiri tampil dengan kekuatan penuh dengan starting eleven : Roni Tri, Erik, Abanda, Pape, Elvis, Ruli, Ilham, Firman (C), Serge, Ali, BP dan Supersub : Frengky, Leonard, Aris, Leo, Hari S, Agus Indra, Salim, TA. Musafri
Namun sayangnya antusias tinggi masyarakat Manado dalam menyaksikan partai ini malah menyebabkan pertandingan hanya berlangsung 1 babak saja dikarenakan animo masyarakat Manado yang langsung menyerbu ke lapangan memburu para pemain Persija idola mereka masing-masing saat babak 1 selesai dan tanpa dapat diantisipasi oleh Panpel setempat sehingga suasana menjadi tidak terkendali dan pada akhirnya pertandingan tidak dapat dilanjutkan karena suasana stadion yang sudah tak terkendali. Dan baru sekitar pukul 18.30 WIB (19.30 WITA) Pemain Persija dapat meninggalkan stadion. “Ini Animo Gila” demikian bunyi pesan singkat dari Bung Ferry yang diterima oleh Crew Jak Online.
Adapun hasil pertandingan di babak 1 team Persija unggul 1-0 melalui gol yang diciptakan oleh Emalue Serge di menit ke-3 dan sempat terjadi pergantian pemain di team Persija diantaranya Elvis yang digantikan Leo Saputra, Serge yang digantikan oleh Agus Indra, dan M.Ilham yang digantikan TA. Musafri untuk rotasi. Hasil ujicoba Persija dengan team Manado United ini tentunya akan menjadi modal penting buat persiapan Team Persija dalam menghadapi babak 8 Besar Piala Indonesia 2010 di Pertengahan Juli nanti berdasarkan hasil undian oleh BLI yang akan dilangsungkan tanggal 1 Juli 2010 di Jakarta.(JO)
Sumber : www.jakmania.org
Jumat, 18 Juni 2010
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar